Om Zein Lantik Nina Herlina Jadi Pj Sekda Purwakarta, Ini Harapannya

Nina Herlina resmi dilantik sebagai Pj Sekda Purwakarta, Selasa (30/9/2025). Foto: purwakartakab.go.id

Purwakartaupdate.com, Purwakarta – Pemerintah Kabupaten Purwakarta kini memiliki Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) yang baru. Nina Herlina resmi dilantik oleh Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein atau yang akrab disapa Om Zein, dalam upacara yang digelar di Pendopo Pemkab Purwakarta pada Selasa, 30 September 2025.

Pelantikan tersebut turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Purwakarta, Sri Puji Utami, bersama jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Purwakarta. Momentum ini menandai transisi penting dalam kepemimpinan administratif daerah.

Dalam sambutannya, Bupati Purwakarta menegaskan pentingnya pelantikan ini sebagai langkah strategis.

Baca Juga:  Pulang Dari Luar Negeri, Gubernur Jabar Beserta Rombongan Dikarantina Tiga Hari

“Pelantikan ini bukan sekadar seremonial, tetapi langkah strategis agar roda pemerintahan tetap berjalan optimal. Saya percaya Bu Nina mampu menjalankan amanah ini dengan penuh tanggung jawab,” ujar Om Zein.