Video: Pertama Kalinya, Nakes Gugur di Wisma Atlit Akibat Covid-19

JMNChannel.com | Seorang tenaga kesehatan (nakes) Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Jakarta, Liza Putri Noviana meninggal karena terinfeksi virus corona.

Liza dimakamkan di Desa Gandrungmanis, Kecamatan Gandrungmangu, Cilacap, Jawa Tengah, Jumat (25/6/2021) pagi.

Pemakaman dihadiri Wakil Bupati Cilacap, Syamsul Aulia Rahman dan Komandan Kodim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, sekaligus melepas jenazah mewakili Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap.

Pemakaman tersebut dilakukan dengan prosedur tetap (protap) Covid-19 itu juga dihadiri oleh orangtua, suami dan kedua anak Liza.

Baca Juga:  Video: Sopir Truk Tertidur di Tengah Jalan Hingga Bikin Kemacetan

Menurut keterangan keluarga, kata Pramesti, almarhumah belum pernah pulang selama bertugas di Wisma Atlet. Saat ini, keluarga Liza telah mengikhlaskan kepergiannya.

Selengkapnya, klik: https://www.youtube.com/c/JabarNews/videos