Binzein Larang ASN Purwakarta Mudik Gunakan Kendaraan Dinas

Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzein
Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzein. (Foto: Ist)

“Kami akan memperkuat aturan ini melalui surat edaran resmi,” tegasnya.

Untuk menghindari penyalahgunaan, Om Zein mengimbau ASN yang hendak mudik agar meninggalkan kendaraan dinas di rumah atau memarkirkannya di tempat yang telah disediakan oleh Pemkab Purwakarta.

“Kalau merasa khawatir meninggalkan kendaraan di rumah, bisa diparkir di halaman kantor pemda. Tempat parkir kita luas dan aman,” jelasnya.

Sebagai bentuk penegakan aturan, Om Zein menegaskan bahwa ASN yang kedapatan tetap menggunakan kendaraan dinas untuk mudik akan dikenakan sanksi tegas.

Baca Juga:  Menko Marves Luhut Minta 8 Persen Dana Desa Dibelanjakan Alat Deteksi Covid-19

Kebijakan ini diharapkan dapat meningkatkan kedisiplinan ASN dalam menggunakan fasilitas negara serta memastikan bahwa kendaraan dinas tetap dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan operasional pemerintahan.(*)