Siti Maesaroh Begitu Sumringah, Motornya yang Hilang Diantarkan Kembali Oleh Polisi

Anggota Polres Purwakarta saat mengantarkan motor barang bukti pencurian kepada pemiliknya. (Jabarnews)

Purwakarta Update | Siti Maesaroh (45) warga Kampung Kaum, Desa Cilandak, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, begitu tampak sumringah saat petugas Kepolisian Resor (Polres) Purwakarta mengantarkan motor miliknya yang hilang sebulan yang lalu.

Sempat pesimistis sepeda motornya yang dicuri dapat ditemukan, dia pun bersyukur sepeda motornya bisa kembali berkat kinerja jajaran Polres Purwakarta.

“Sejujurnya saya tidak menyangka, tapi alhamdulillah, pada kenyataannya sepeda motor saya sudah ditemukan oleh pihak kepolisian. Saya sangat bersyukur. Berkat kinerja Polres Purwakarta, motor saya kembali lagi,”ungkap Siti, saat ditemui di kediamannya, pada Selasa, 8 Maret 2022.

Baca Juga:  Ciri Motor Kekurangan Oli Yang Jarang Diketahui

Siti menceritakan, sepeda motor Honda Beat miliknya hilang sebulan yang saat diparkir di teras depan rumahnya. Malam itu, dirinya mendengar suara memindahkan motor miliknya, saat dilihat pencuri dengan leluasa menggondol sepeda motor tersebut.

Mengetahui sepeda motor yang menjadi sarana beraktivitas sehari-hari raib dibawa maling, Siti langsung mendatangi Polsek Cibatu, Polres Purwakarta untuk melaporkan kejadian tersebut.

“Saya lapor ke Polsek, kemudian coba tanya ke tetangga kanan kiri barangkali ada yang melihat sepeda motor milik saya, tapi tidak ada yang tahu,” jelasnya.

Baca Juga:  Polisi Purwakarta Bagikan Sembako Menyambut HUT Bhayangkara ke-75