Bupati Purwakarta Apresiasi RSUD Bayu Asih yang Sukses Raih Predikat Paripurna

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika apresiasi RSUD Bayu Asih.

Purwakarta Update | Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bayu Asih Kabupaten Purwakarta Jawa Barat, sukses mendapatkan sertifikat akreditasi rumah sakit dengan tingkat kelulusan Paripurna.

Sertifikat ini diperoleh, setelah RSUD Bayu Asih Purwakarta, Jawa Barat mengikuti survei akreditasi. oleh Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna (LARS-DHP). Pada 16,20 dan 26 Januari 2023 lalu.

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika, mengatakan bahwa sertifikat yang diberikan merupakan salah satu indikator untuk sebuah rumah sakit dalam rangka proses peningkatan mutu layanan.

Baca Juga:  Lowongan Kerja Job Fair Purwakarta 2023 Capai 3.715, Buruan Sebelum Kehabisan!

Setelah melalui proses survey akreditasi yang dilakukan oleh Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada, kelulusan Paripurna diberikan kepada RSUD Bayu Asih Purwakarta.

Ambu Anne Ratna Mustika mengapresiasi apa yang sudah dilakukan  RSUD Bayu Asih  hingga mendapatkan sertifikat akreditasi rumah sakit dengan tingkat kelulusan paripurna atau bintang lima.