Ratusan Siswa Ikut Serta Dalam Madrasah Robotics Competition 2021 di Tangerang

Madrasah Robotic Competition 2021 di Tangerang Selatan. (Dok: Istimewa)

Purwakarta Update | Kompetisi Robotik Madrasah atau Madrasah Robotics Competition (MRC) merupakan program unggulan tahunan Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI, yang diperuntukkan bagi pendidikan madrasah pada jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah ALiyah (MA).

Program ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 2015, di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, 2016 di Mall of Indonesia, Jakarta Utara, 2017 di ICE (Indonesia Convention Exhibition) Serpong, Banten, 2018 di Depok Town Square, Depok Jawa Barat, 2019 di Grand City Mall Surabaya, dan 2020 di Universitas Islam Asy-Syafi’iyyah Jakarta.

Tahun 2021 merupakan tahun ke-7 kompetisi robotik madrasah. Memang tidak mudah menyelenggarakan kompetisi yang melibatkan ratusan peserta dengan tatap muka dalam kondisi pandemi seperti ini. Meskipun begitu, kreativitas dan inovasi siswa-siswi madrasah di bidang robotik tidak boleh berhenti.

Baca Juga:  Sejumlah SMAN di Purwakarta Sudah Menerapkan Sistem Kredit Semester (SKS)

Direktorat KSKK Madrasah berusaha mencari cara agar program ini tetap terlaksana di tahun ini, tentu dengan aturan dan protokol kesehatan yang ketat.

Kompetisi Robotik Madrasah 2021 diharapkan mampu mewujudkan generasi muda yang selalu mengikuti perkembangan teknologi terbaru, khususnya pada bidang robotika. Hal tersebut diutarakan oleh Arko Djajadi, Ketua Dewan Juri Madrasah Robotic Competition 2021 di ICE (Indonesia Convention Exhibition) BSD, Tangerang Selatan.