Hujan Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Menimpa Rumah di Dusun Nangewer Darangdan

Pohon tumbang menimpa rumah milik Abas. (Foto: Istimewa)

Purwakarta Update | Hujan disertai angin kencang menerjang sejumlah wilayah di Purwakarta, Minggu (15/5). Peristiwa tersebut mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan salah satunya menimpa sebuah rumah di Dusun Nangewer RT 10 RW 02, Desa Pasirangin, Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta.

Di lokasi tersebut, hujan disertai angin kencang menyebabkan sejumlah pohon berukuran besar tumbang.Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun sejumlah rumah dilaporkan mengalami kerusakan akibat diterjang angin kencang.

Salah satunya menimpa rumah seorang warga bernama Abas. Sebuah pohon besar tiba-tiba roboh tempat menimpa atap rumahnya.

Baca Juga:  Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah, Ribuan Warga Purwakarta Ikuti Pawai Obor

Abas mengaku sangat kaget saat mengetahui rumahnya rusak berat usai tertimpa pohon besar. Namun demikian, ia mengaku bersyukur nyawanya masih bisa selamat.

Abas menuturkan, saat kejadian dirinya sedang melaksanakan salat Dzuhur. Ia pun mengaku keselamatan nyawanya saat pohon besar roboh menimpa rumahnya tak lepas dari pertolongan Allah Ta’ala.